Kinerja Dinas Pekerjaan Umum (PU) Sarolangun dipertanyakan oleh warga Kelurahan Sarolangun Kembang, Kecamatan Sarolangun. Dinas PU dituding tidak peduli pada jalan di pusat perkantoran Pemkab Sarolangun yang makin parah. “Saya heran kenapa hingga saat ini dinas PU tidak memperbaiki jalan itu. Kami yang ada di pusat perkantoran sejak 2009 sudah mengusulkan perbaikan,” kata Lurah Sarolangun Kembang, Rosfian, Kamis (17/3).
Menurut Rosfian, seharusnya dinas PU memperbaiki jalan tersebut tanpa diminta. Apalagi selain berada di pusat perkantoran jalan yang rusak itu juga berada persis di depan rumah dinas Sekda Ir M Basyari.
“Saya rasa karena posisi jalan yang rusak dekat dengan akses Pak Sekda menuju kantor, jalan itu mestinya mendapat perhatian lebih,” kata Rosfian.
Rosfian mengungkapkan, sebelumnya jalan sepanjang 200 meter di belakang kantor bupati tersebut sangat mulus. Namun karena banyak kendaraan berat milik kontraktor pembangunan turap dan areal parkir, jalan itu berangsur rusak.
Rosfian mengaku pernah menegur pihak perusahaan agar tidak melewati jalan itu menggunakan kendaraan berat. Ia minta pihak perusahaan memakai kendaraan kecil untuk mengangkut material, tapi tidak dihiraukan.
Kepala Dinas PU Sarolangun belum berhasil dikonfirmasi sehubungan dengan kinerjanya yang dianggap tidak maksimal. Saat dihubungi infojambi.com, Kamis (17/3), ruang kerja kepala dinas justeru digembok.
(infojambi.com/RDY)
0 komentar:
Posting Komentar
free comment,but not spam :)