Kelahiran Kabupaten Batanghari pada tahun 1948 yang merupakan daerah tertua di Provinsi Jambi seakan terlupakan. Sejak beberapa tahun belakangan Hari Ulang Tahun (HUT) Batanghari terkesan tenggelam. Demikian diungkapkan Sekretaris Lembaga Adat Bumi Serentak Bak Regam Batanghari, Ridwan Hasyim pada infojambi.com, di rumah pribadinya, Selasa (1/2).
Pengamat poltik dan pembangunan itu berharap masyarakat dan pemerintah jangan sampai melupakan sejarah. Ulang tahun Batanghari setiap 30 Januari sudah beberapa tahun tidak dirayakan.
“Padahal Batanghari ini kota tertua dan awal sejarah Provinsi Jambi. Batanghari adalah tiang berdirinya Provinsi Jambi. Jangan sampai dilupakanlah,” himbau Ridwan.
(infojambi.com/ADE)
0 komentar:
Posting Komentar
free comment,but not spam :)