NASIONAL - FPI Lempar Telur Busuk ke Kantor Pembuat Film Sasha Grey

Puluhan orang bersorban dan berjubah putih yang mengatasnamakan Front Pembela Islam mendemo rumah produksi K2K Production sebagai aksi menolak film yang dibintangi artis porno Hollywood Sasha Grey, Pocong Mandi Goyang Pinggul, Senin, 2 Mei 2011. "Kita tidak mau tinggal diam. K2K Selalu mencari masalah," kata Salim Alatas, Ketua Dewan Pimpinan Daerah FPI Jakarta, dalam orasinya, Tebet, Jakarta Selatan.
Salim menilai sejumlah film yang dibikin K2K Production, seperti film yang dibintangi Terra Patrick dan Sasha Grey, merupakan bom yang merusak moral anak bangsa .

Berdasarkan pantauan Tempo, sekitar 15 orang anggota FPI tiba di kantor yang terletak di jalan Sahardjo itu sekitar pukul 13.15 WIB. Sebelum aksi tersebut, pintu kantor K2K Production terlihat terbuka dan tampak beberapa polisi menjaga di depan. Namun, ketika massa FPI datang, pintu ditutup. 

Aksi FPI dikawal satu kompi aparat dari Kepolisian Daerah Metro Jakarta. Tidak terlihat satu pun pegawai K2K Production saat massa FPI datang.

Massa FPI kemudian menggelar orasi di depan kantor K2K. Dalam orasinya, seorang anggota FPI menuntut film-film berbau pornografi dari dalam maupun luar negeri dicabut dari peredaran. "Kami mengimbau pemerintah menegakkan UU anti-pornografi," katanya.

FPI menggelar aksi sekitar 15 menit. Dalam aksi tersebut, FPI merobek poster film Sasha Grey kemudian membakarnya. Menjelang bubar, mereka meneriakkan takbir hingga tiga kali dan melempar puluhan telur busuk ke kantor K2K.Hingga berita dinaikkan, Tempo masih terus mencoba menghubungi produser K2K Production KK Deeraj.

*tempointeraktif.com

0 komentar:

Posting Komentar

free comment,but not spam :)