JAMBI - Pemprov Positif Bangun Jalan Layang di Kota Jambi


Pembangunan jembatan layang (fly-over) di Kota Jambi oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi dipastikan jadi dilaksanakan. Pekerjaan perencanaannya saat ini sudah dalam proses pelelangan oleh Dinas Pekerjaan Umum (PU) Provinsi Jambi.
 
Perencanaan fly-over ditenderkan bersamaan dengan perencanaan pendirian jembatan Sei Sisim, Kelukup dan Ds Siau, masing masing sepanjang 25 meter dengan dana Rp 449,9 juta, jembatan Pematang Jering-II sepanjang 60 meter dengan dana Rp 395,9 juta lebih.

Sesuai data, jalan layang di Kota Jambi akan dibangun di dua lokasi, yakni di kawasan Tugu Juang dan Jelutung sepanjang 433 meter dan 553 meter. Jalan layang dibangun untuk mengatasi kemacetan arus lalu-lintas di dua lokasi tersebut.

Pekerjaan perencanaan kedua jembatan layang senilai Rp 2,649 miliar lebih itu bersumber dari APBD Provinsi Jambi.  

(infojambi.com/TAS)

0 komentar:

Posting Komentar

free comment,but not spam :)